Road Show Acting US Ambassador, AAAWS, Environmental Protection and Meet and Greet Prominent Figur of WS

Road Show Acting US Ambassador, AAAWS, Environmental Protection and Meet and Greet Prominent Figur of WS

Oleh Shofwan Karim



Pada Senin 22, Selasa 23 Agusutus 2016 saya diminta oleh US Consulate Sumatera di medan untuk membantu menyukseskan beberapa agenda tidak resmi Pacific Partnership yang tengah berlangsung di Padang. Pacific Partnership itu senderi adalah kerjasama Angkatan Laut beberapa negara di Pasifik yang agaknya merupakan lanjutan dari agenda sebelumnya bulan April lalu yang disebut Sail Komodo yang multilateral.
Pada waktu itu Muhammadiyah diajak kerjasama non-formal program diskusi, dan beach cleaning Pantai Air Manis. Acara itu sukses. Sekarang sebagai Wakil Ketua AAAWS, tentu tak bisa dilepaskan sebagai Ketua PWM Muhammadiyah Sumbar Muhammadiyah Sumbar, lihat juga http://aaa-ws.org/index.php?mod=about-us&id=2 saya diminta merekomendasi beberapa nama untuk agenda Tea Discussion, Dinner, Seminar dan Lunch Discussion, Music Concert di Mercure Hotel, Unand, Museum Aditiyawarman dan Pantai Air Manis Padang.
Agenda itu berlangsung sukses di Mercure Hotel Senin, 22/8 pk 16.00, pk 19.30 dan Selasa, 23/8 Ruang Seminar I, pk 10.00-10.45 kemudian ruang seminar Museum Aditiyawarman, pk 12.00-13.30 dan di Pantai Air Manis pk 15.00. Semua agenda dapat saya ikuti dan semuanya yang diundang hadir bahkan Ruang Seminar Unand yang dituan-rumahi American Corner, dengan ketuanya Dr. Ira, penuh sesak yang kapasitasnya 200 orang itu.


  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption




  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption


Pada diskusi sore di Mercure Hotel hadir anggota AAAWS http://aaa-ws.org/index.php?mod=about-us&id=2 yang juga Wartawan Senior Herman L, Lenggo Geni dan Abeng, dan Budi Kurniawan (Sekretaris AAAWS). Kami saling berbagi info dan saling bertanya dan menjawab. Muncul di sini pertanyaan kalau Donald Trump yang menang menjadi Presiden Amerika 8 November 2016 ini bagaimana? Apakah orang Muslim terancam dan tak boleh masuk America? Jawaban Acting Dubes, tidak. Ancaman atau larangan itu bertentangan dengan konstitusi Amerika, lihat : http://hariansinggalang.co.id/tidak-ada-larangan-umat-muslim-masuk-ke-amerika/ .
Pada dinner malam 22.8 AAAWS banyak yang hadir. Di antaranya hadir alumni senior Prof Dr. Prayitno, Dr. Afriva Khaidir, Dr. Zul Amri, Dr. Muhammad Giatman UNP, Prof Dr. Ardi dan Dr. Diah Tyahaya Iman dari Unand di samping yang muda-muda lainnya.



  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption


Karena hari badai, maka agak terganggu dinner yang semula di ruang terbuka pinggir kolam renäng, pindah ke resto indoor. Agenda dimulai dengan perkenalan dan sedikit bincang-bincang soal apa yang dilakukan oleh para alumni dan apa yang diharapkan lagi.



  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption

Misalnya soal menambah semangat mahasiswa yang akan mengambil master dan doktor di Amerika karena 20 tahun terakhir, universitas Sumbar lebih banyak mengirim mahasiswa S2 dan S3 ke Malaysia, Australia, Jepang dan belakangan mulai ke Inggris. Beberapa prediksi penyebab dan jalan keluarnya perlu menjadi perhatian AAAWS dan Kedubes serta Konsulat.



  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption




  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption


Pelaksana Dubes Brian menanyakan pula soal Islam dan adat Minangkabau serta kemungkinan ekstremis dan bahkan mungkin terroris hidup di Sumbar. Forum diskusi terbatas ini menjawab bahwa Islam yang moderat, moderen dan tolerans tetapi istiqamah dan adat di Minangkabau yang kuat merupakan benteng yang kokoh untuk memagari hal-hal yang negatif.




  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption

Selain itu Brian juga menanyakan soal desentralisasi dan otonomi daerah. Mengapa ada info bahwa sebagian dana pembangunan harus dikembalikan ke pusat. Tentu saja kami mencoba menggali beberapa alasan antara lain soal waktu pelaksanaan angaran yang singkat, soal lahan, ketakutan aparat melaksanakan pembangunan menggunakan anggaran yang kadang-kadang salah kebijakan dianggap korupsi, salah prosedur dan administrasi dianggap korupsi dan seterusnya.



  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption

Pada waktu Seminar di Unand, Pelaksana Dubes AS Brian McFeeters sanggat antusias menjawab tanggapan dan pertanyaan mahasiswa. Fokus seminar adalah memelihara lingkungan dan kepemimpinan. Bahwa lingkungan hidup di Sumbar sangat penting, bukan hanya untuk lokal, nasional bahkan global. Diperlukan initiatif kepemimpinan yang kreatif dan memberdayakan. Mahasiswa diajak untuk aktif memelihara lingkungan dengan kepimpinan yang kreatif dan memberdayakan itu. Hadir dan mengantarkan seminar ini adalah Wakil Rektor I Unand Prof. Dr. Dachriyanus, Apt yang mengajak Mahasiswa lebih kreatif, karena salah satu penilaian mengapa Unand baru rangking 11 dari 50 Universitas terbaik Indonesia sekarang adalah faktor kepemimpinan dan kreatifitas mahasiswa yang perlu ditingkatkan.
Pada lunch discussion dengan prominent figure di Museum Aditiyawarman hadir Pemimpin Umum Harian Singgalang, H. Basri Djabar, Pemimpin Umum Harian Haluan, Zul Efendi, Pemimpin Redaksi Padang Ekspres, Nashrian, Buya Masud Abidin, Rektor IAIN Dr. Eka Putra Wirman, Sastrawan dan Budayawan Darman Moenir, Bundo Kanduang Rosnelly Boer dan lainnya, diskusi berkisar tentang wanita di Minangkabau, kepariwisatawaan, ekonomi, agama dan adat. Lihat http://hariansinggalang.co.id/wakil-dubes-as-mengaku-senang-di-padang-ini-alasannya/




  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption




  • Left
  • Center
  • Right
Remove
click to add a caption


Oleh karena ada rapat pleno rutin di PWM Sumbar, setelah agenda di Meseum Aditiyawarman saya tidak ikut agenda berikutnya di Pantai Air Manis, menonton konser musik AL Amerika. Rapat rutin pleno PWM Sumbar membicarakan agenda HariMu di Muaro Sijunjung 28.8.16 serta rencana HariMU September 16 yang akan dituan rumahi oleh Aisyiah serta menerima kunjungan Bank Syariah Bukopin ***





Komentar

Postingan populer dari blog ini

Takziyah Sir Prof Dr H Azyumardi Azra, MA., M Phil., CBE Tokoh Cendekiawan dan Akademisi Muslim Dunia

Shofwan Karim, Pembicara dalam Pertemuan MDNG se Dunia